Dukung Pemerintah dalam Program Ketahanan Pangan, Lapas Kelas IIA Purwokerto Tanam 100 Pohon Pepaya

    Dukung Pemerintah dalam Program Ketahanan Pangan, Lapas Kelas IIA Purwokerto Tanam 100 Pohon Pepaya
    Dukung Pemerintah dalam Program Ketahanan Pangan, Lapas Kelas IIA Purwokerto Tanam 100 Pohon Pepaya

    PURWOKERTO - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Purwokerto turut berupaya mendukung program ketahanan pangan dengan menanam 100 pohon pepaya di Brandgang Luar Utara pada Sabtu pagi (02/11/2024).

    Kegiatan ini dilakukan oleh Kepala Seksi Giatja, Bima Sambudya, Kasubbag TU, Unggul Sumekto, Staf Bimker, dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

    Pada kesempatan ini, Bima Sambudya mengatakan, bahwa kegiatan penanaman 100 pohon pepaya ini dilakukan sebagai upaya mendukung program pemerintah dalam usaha membangun ketahanan pangan.

    "Sebetulnya prosesnya cukup panjang karena pohon pepaya itu kita bibitkan sendiri, kita buat sendiri, kemudian hari ini kita tanam bersama, " ujarnya.

    "Usaha ini kita lakukan sebagai upaya mendukung program pemerintah dalam usaha membangun ketahanan pangan, " sambungnya

    "Jadi nantinya ketika panen pepaya ini dapat dijadikan konsumsi bagi WBP mungkin dapat juga bagi Petugas, sehingga meningkatkan keragaman pangan, " pungkasnya.

    Dalam usaha membangun ketahanan pangan terdapat 4 pilar sistem pangan yang salah satu diantaranya pola makan sehat, untuk itu, Lapas Kelas IIA Purwokerto turut berupaya menambah asupan nutrisi buah secara mandiri dengan memanfaatkan lahan produktif untuk ditanam pohon pepaya.

    (Humas Lapas Purwokerto)

    jawa tengah banyumas lapas purwokerto terkini https://purwokerto.lapasnews.com/dukung-pemerintah-dalam-program-ketahanan-pangan-lapas-kelas-iia-purwokerto-tanam-100-pohon-pepaya
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Limbah B3 dari Klinik Pratama Rawat Jalan...

    Artikel Berikutnya

    Tingkatkan Peran Aktif Anggota Pramuka,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Pertama Kali WBP Lapas Purwokerto Bedah Buku Kepemimpinan dalam Ragam Budaya
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu

    Ikuti Kami